Mengajak si kecil bermain adalah salah
satu aktivitas yang tak pernah dilewatkan oleh para orang tua. Sebab tak
hanya menyenangkan, bermain bersama si kecil juga dapat membuat ikatan
batin antara bayi dan orang tua menjadi semakin erat. Saat bermain,
pastinya tak lengkap rasanya jika tidak menggunakan mainan. Namun perlu
diketahui mainan yang digunakan pun tidak asal-asalan.
Mainan yang diberikan harus disesuaikan
dengan usia bayi. Sebab bukan tanpa alasan, mainan tersebut juga dapat
digunakan sebagai stimulasi untuk meningkatkan perkembangan dan tumbuh
kembang bayi. Sebelum membahas mengenai mainan yang tepat untuk bayi
usia 6 bulan, pastikan Anda mengetahui terlebih dahulu pertumbuhan dan
perkembangan bayi usia 6 bulan.
Mengetahui hal tersebut dapat memudahkan
Anda untuk memilih mainan yang tepat. Perlu diketahui pula, pada usia 6
bulan, bayi akan tertarik dengan suara-suara. Selain itu bayi juga
senang memindahkan mainan dari tangan satu ke tangan lainnya. Lalu apa
saja mainan yang tepat diberikan untuk bayi usia 6 bulan?.
Daftar Mainan Bayi 6 Bulan yang Tepat
Dalam memilih mainan, keamanan adalah
hal penting yang harus diperhatikan. Keamanan dari mainan sendiri bisa
dilihat dari segi bahan, ukuran, tekstur dan kekuatan mainan. Untuk
mainan yang mengeluarkan suara, pastikan Anda menghindari memilih mainan
yang memiliki suara yang terlalu keras karena dapat menganggu
pendengarannya.
Bayi usia 6 bulan juga tertarik dengan
bayangan dirinya di cermin. Oleh karena itu, jika dirasa bayi sudah
bosan bermain dengan mainan yang ia miliki tak ada salahnya untuk
menggendongnya dan membawanya di depan kaca.
Kotak Musik
Yang pertama adalah kotak musik. Bayi
usia 6 bulan akan tertarik dengan suara-suara musik. Sehingga
memberikannya kotak musik ataupun permainan yang dapat mengeluarkan
musik atau bunyi adalah pilihan yang tepat. Mainan yang satu ini dapat
berupa orang-orangan, tokoh kartun hingga binatang.
Cara memainkannya pun sangat mudah, Anda
bisa menyembunyikan mainan tersebut dari hadapan si kecil lalu putarlah
alunan musiknya hingga terdengar. Biarkan bayi Anda mencari di mana
musik tersebut berasal. Jika bayi menoleh ke arah suara, tunjukkan kotak
musik tersebut dan berilah ia pujian karena bisa menebak asal suara
musik tersebut.
Atau Anda bisa menggantungkan mainan
musik di atas tempat tidur bayi, dengan begitu si kecil bisa
memperhatikan mainan tersebut dan mendengarkan suaranya. Mainan musik
ini bisa meningkatkan pendengaran dan daya melihat kecil serta dapat
membantunya untuk merangkaikan koneksi saraf yang ada di dalam otak.
Mainan bay 6 bulan selanjutnya adalah
rattle. Kata rattle pastinya cukup asing di telinga kita. Namun tahukah
Anda icik-icik? Ya rattle juga disebut dengan icik-icik. Sama seperti
mainan yang pertama, mainan yang satu ini juga dapat menghasilkan bunyi
yang menarik.
Namun yang membedakan adalah mainan ini
dimainkan dengan cara menggoyang-goyangkannya. Sehingga mainan rattle
dapat melatih tangan si kecil untuk menggenggam suatu barang. Pastikan
Anda memilih mainan yang memiliki warna mencolok dan bentuk yang menarik
untuk menarik perhatian si kecil.
Senter Mini
Bayi yang berusia 6 bulan juga tertarik
terhadap cahaya. Oleh karena itu tak ada salahnya untuk memberikannya
mainan lampu atau senter mini. Cara memainkannya pun sangat mudah, Anda
bisa menyalakannya lalu menyorotkannya ke segala arah. Si kecil tentu
saja akan mengikuti arah cahaya tersebut. Mainan ini juga memiliki
banyak sekali manfaat mulai dari mengasah visual si kecil hingga dapat
mengenalkan bayi pada aneka warna.
Alat Musik
Kotak musik dan alat musik tentu saja
berbeda. Anda juga bisa memberikannya kedua mainan tersebut. untuk alat
musik, Anda bisa memilih beberapa diantaranya seperti piano, drum mini
dan lainnya. Alat musik berguna untuk menstimulasi gerakan motorik
halusnya. Bermain alat musik yang dapat menghasilkan suara juga dapat
membuat bayi Anda mengenal sumber-sumber bunyi.
Boneka Tangan
Meskipun merupakan salah satu mainan
jadul, namun boneka tangan terbukti mampu digunakan untuk merangsang
komunikasi anak. Caranya, Anda bisa mengajak si kecil komunikasi dengan
bantuan boneka tangan dengan karakter kartun yang menarik. Selain itu,
jangan lupa memilih boneka tangan dengan beraneka warna untuk menarik
perhatiannya.
Nah itulah beberapa mainan bayi 6 bulan yang tepat yang bisa digunakan untuk merangsang perkembangan bayi usia 6 bulan.
0 komentar:
Posting Komentar